Rabu, 01 Agustus 2012

JALANGKOTE


Jalangkote merupakan makanan khas dari Makassar, berbentuk mirip kue pastel. Agar hasilnya renyah dan tidak keras, waktu membuat adonan kulitnya jangan terlalu banyak diuli dan harus tipis. Untuk jelasnya simak resep Jalangkote untuk 10 buah berikut ini. Bahan Kulit Jalangkote : Tepung terigu protein sedang, 200 gram Telur ayam, 1 butir Santan, 60 ml Garam, 1/2 sendok teh Minyak goreng, 750 ml Bahan Isi Jalangkote : Wortel, 75 gram, potong dadu Kentang, 75 gram, potong dadu Daging sapi cincang, 100 gram Telur rebus, 2 butir, potong 6 bagian Taoge, 50 gram, siangi Soun, 25 gram, rendam hingga lunak Bawang perai, 1 batang, iris tipis Air, 25 ml Bumbu Jalangkote : Bawang putih, 3 siung, iris tipis Bawang merah, 4 butir, iris tipis Merica bubuk, 1/2 sendok teh Pala bubuk, 1/4 sendok teh Kaldu bubuk, secukupnya Garam, secukupnya Gula pasir, secukupnya Saus Jalangkote : Cabai merah, 4 buah Cabai rawit, 2 buah Bawang putih, 4 siung Bawang merah, 3 butir Garam, secukupnya Cuka, 1/2 sendok teh Gula pasir, 1 sendok teh Air, 200 ml Cara membuat Jalngkote : Isi : Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Tambahkan bawang perai, daging sapi, wortel dan kentang. Tuang air. Masak hingga 1/2 matang. Masukkan bahan isi dan bumbu lainnya kecuali telur. Masak hinggga semua bahan matang. Angkat dan sisihkan. Kulit : Masukkan terigu dalam kom adonan. Tambahkan telur, garam dan santan. Aduk rata. Tambahkan 50 ml minyak goreng panas, uleni hingga adonan kalis. Gilas adonan hingga setebal 3 mm, potong bentuk bulat dengan diameter 10 cm. Ambil satu lembar kulit, letakkan 2 sendok makan adonan isi dan 1 potong telur di atasnya. Katupkan dan rekatkan dengan putih telur membentuk 1/2 lingkaran, pilin tepinya. Lakukan hingga adonan habis. Panaskan sisa minyak, goreng adonan hingga matang. Angkat dan sajikan. Saus : Campur semua bahan saus kecuali air dan cuka, haluskan dengan blender. Panaskan 2 sdm minyak, tumis hingga matang. Angkat. Rebus air, masukkan bumbu tumis dan cuka. Masak hingga matang. Angkat. Sajikan jalangkote dengan sausnya.

Tidak ada komentar: